Foto Profil Velia Permatasari

Velia Permatasari

25 Review | 23 Makasih
Level 4
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Flash Coffee [ Tanah Sareal, Minuman ]

    Cobain menu baru Oatstanding Holiday

    lagi scroll grabfood, terus nemu menu baru flash coffee! namanya "oatstanding holiday" karena di semua menu barunya, mereka pake susu oatside! aku pesen yang choco caramel latte with oatside, dan surprisingly aku suka! manisnya pas, hint caramelnya berasa cuman emang kopinya gak begitu strong. tapi not bad kok! aku suka banget sama packaging flash coffee yang aman banget kalau dibawa pake grab, jadi minim banget kemungkinan buat tumpah. over all, 4/5 dari aku🤩👍🏻

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Kopi Kenangan [ Bogor Utara, Minuman ]

    asupan kopken biar mata melek!

    salah satu brand kopi favoriteku adalah kopi kenangan! brand lokal satu ini emang rasa kopinya enak-enak sih. hari ini aku pesen caramel macchiato (38k) mereka via ojol. kopinya berasa dan walaupun aku gak note less sugar, manisnya juga pas! untuk ukuran yang large ini menurutku puas banget ya, karena porsinya lumayan besar🫶🏻✨

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Daiji Raamen [ Bogor Timur, Jepang ]

    ramen endulita di bogor!

    salah satu ramen di bogor yang udah ada dari aku masih SD😂 daiji ramen ini salah satu resto yang aku suka! kali ini, aku pesen menu baru mereka yaitu chicken paitan ramen (43k). aku suka sama kuahnya karena gurih dan kaldunya berasa banget! elemen mienya juga banyak, ada telur, wortel, daun bawang, dll. selain itu, aku juga pesen kairamen (39k). ini mie goreng, rasanya asam dan pedas jadi enak! tapi agak sedikit keasaman untukku😅. untuk minumannya, aku pesen lemon tea (15k) yang rasanya so-so, seperti lemon tea pada umumnya. aku juga pesen milo godzilla (35k). ini seperti milkshake yang di atasnya ditambahin dua scoop ice cream vanilla. aku suka sih, dan rasanya gak terlalu manis! tempat dine innya juga bersih dan dingin karena ada ac-nya. over all, 4/5 dari aku🫶🏻✨

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Bebek Bakar A'Yayo [ Bogor Tengah, Indonesia ]

    opsi maksi yang enak!

    akhirnya kesampean nyobain bebek bakar a'yayo! aku pesen paket ayam dabu (45k) dan paket bebek goreng (50k) plus tambahan sambal ijo (5k). untuk paket ayam dabunya aku sukaaa banget! ayamnya lembut, juicy, dan dagingnya gampang untuk dipotong dan lepas dari tulangnya! bumbu rempahnya meresap banget jadinya rasa ayamnya super rich! sambal dabunya juga banyak dan lumayan pedes jadi aku super luv🥲🫶🏻 dan untuk paket bebek gorengnya, aku juga suka banget! bebeknya gak amis, kremesannya juga banyak dan sambelnya top! enak banget! gak kepedesan gak hambar juga jadi balance🫶🏻 bumbu bebeknya meresak dan aku sukaaa banget kremesannya yang melimpah🥲 setiap paket yang aku beli udah include nasi, lalapan, sambal dan minuman juga! jadi super worth it🫶🏻 tempat dine-innya super nyaman, banyak angin sepoi-sepoi dan ada tempat karaokenya👍🏻 over all, menurutku mereka punya menu yang enak dengan harga yang masih make sense jadi super worh it!✨🫶🏻

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Third Wave Coffee Co [ Bogor Tengah, Kafe ]

    tempat coffee ter-cozy

    kalau ada yang minta rekomendasi ke aku tempat ngopi ter-cozy di bogor, jawaban aku pasti third wave coffee! karena ambiencenya super nyaman dan lokasinya strategis (di tengah kota bogor, dekat mall botani square). aku agak kalap, karena beli tiga minuman dan satu snack😅 minuman pertama itu bailey's latte(33k), rasanya menurutku bailey's-nya gak terlalu berasa ya dan rasanya super manis karena aku lupa request yang less sugar🥲 minuman kedua, aku beli caramel latte (33k). ini rasa kopinya so-so, dan sama seperti minuman pertama, rasanya super manis karena aku lupa request less sugar🥲 minuman ketiga, lychee tea (28k). ini seger sih, dan gak terlalu manis dan ada potongan buah lychee asli di dalemnya👍🏻 untuk snack, aku beli donat kampung yang harganya cuman 8k dan udah dapet 2 pcs. untuk rasa donatnya sendiri so-so, dan terlalu berminyak untukku🥲 tapi untuk harga segitu worth it kok👍🏻 tempat dine innya juga bersih banget, jadi beneran super nyaman untuk wfc!🫶🏻

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Ayam Gepuk Pak Gembus [ Bogor Tengah, Indonesia ]

    sambalnya beda dari yang lain!

    maksi pake pak gembus memang gak pernah salah. ini aku pesen paket khentir 1 yang isinya nasi+ayam+tahu+timun+sambal pak gembus yang juaraaa banget! bisa diliat ini ayamnya aku request paha tapi gede banget🥺🫶🏻 nasinya juga banyak dan yang paling bikin nagih adalah sambalnya!!! sambal pak gembus tuh beda dari yang lain karena ada bumbu kacangnya gitu, kalian bisa request mau pedes atau ngga. aku pesen yang pedes dan nagih bangettt!!! dan rasa sambalnya tuh gurih tapi ada rasa bumbu kacangnya terus pedes juga dan aku suka banget. aku pesen ini di ojol dengan harga 29,5k dan itu menurutku worth it banget sih!!! definisi kalau gak kontrol diri, bisa-bisa nambah nasi karena sambalnya senagih itu!!😭💗

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    McDonald's [ Bogor Tengah ]

    i scream for ice cream!!!

    nyobain ice cream cone mcdonald dessert kiosk yang bisa ditambahin meses warna warni kayak gini!! rasanya ya seperti ice cream mcdonald biasanya, enakkk, cuman jadi ada tambahan sensasi crunchy aja karena ada taburan mesesnya. gemes!!!🥹💗

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Wingstop [ Bogor Timur, Barat ]

    chicken wings terendul!!!!

    maksi hari ini pesen wingstop via ojol. aku pesen 10 crunchy wings dan 10 boneless wings biar puas! untuk crunchy wingsnya aku pesen yang flavor hot bbq dan red hot cajun. untuk boneless wings aku pesen yang garlic parmesan. aku suka banget chicken wings dari wingstop karena ayamnya crunchy di luar dan juicy di dalam!!! terus flavornya juga enak2 banget, apalagi kalau dapet saus tambahan! aku pilih saus yang creamy ranch dan kalau dipadu-padankan dengan chicken wingsnya bener2 jadi enaaakk banget!!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Kopi Nu Sae [ Bogor Timur, Kafe ]

    kopi murah yang lumayan enak

    beli kopi nu sae via ojol dan ternyata kopinya lumayan enak. ini aku beli menu yang namanya kopi siap salah, salah satu kopi gula aren best seller mereka. aku suka sama rasanya, creamy dan manis. cuman karena aku ga begitu suka yang terlalu manis, kopi ini manisnya too much untukku. udah dinote less sugar pun ternyata masih manis, ga kebayang kalau ga less sugar manisnya seperti apa😅 untuk ukuran kopi yang harganya 18k sih ini ok lah, not so bad👍🏻

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Genki Sushi [ Bogor Tengah, Jepang ]

    maksi sushi

    lagi kepingin makan sushi, dan akhirnya memutuskan untuk makan di genki sushi! aku pesen beberapa menu sushi dan bowl mereka. untuk sushinya enak, ikannya juga fresh. tapi menurutku harganya agak kemahalan sih😅 terus untuk menu bowlnya, nasinya banyak cuman toppingnya gak sebanyak itu🥲 rasanya juga enak, tapi nothing special. untuk dine in, tempatnya bersih dan dingin

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.