Review Pelanggan untuk Wing Heng

akhirnya buka di sunter

oleh Elvira Sutanto, 07 September 2019 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.4
Foto Makanan di Wing Heng

Hakau Udang

Foto Makanan di Wing Heng

Lumpia Steam

Yang ditunggu2 setelah sekian lama lihat neon signnya, akhirnya wing heng buka di sunter! Letaknya sebelahan dgn Kopium dan disini lebih luas ketimbang yang di MK. Sistem pesannya sama dengan WingHeng lainnya, tinggal isi kertasnya lalu bayar dulu,kemudian baru pesanan kita dibuatkan. Saya pesan : 

-Hakau Udang(23k) : kulit hakaunya ga begitu tebal, oke

-Kue Lobak Steam(21k) : kalau kue lobak biasanya ditumis, yang ini disteam dengan saus cheong fan, enak, salah satu menu favorit saya.

-Ceker Ayam(20k) : bumbu cekernya enak

-Bakpao Telur Asin(21k) : salah satu bakpau telur asin terenak versi saya, luber2 dan isiannya bukan yang dominan manis tapi seimbang asin manisnya.

-Lumpia Steam(20k) : isiannya udang lalu dibungkus kulit tahu, enak

-Siomai Babi(20k) : enak

-Bakpao Bakar Crispy(21k) : selalu jadi rebutan. Bakpau casiu bakar yang di luarnya ditaburi bubuk manis sprti susu bubuk, enak banget.

-Kuah Mie Babi(32k) : favorit banget bakminya. Dagingnya enak, bakminya kenyalnya pas, dan kuahnya ga terlalu asin.

Overall enak2 makanannya, rasanya sama dgn yang di MK,harga sangat bersahabat di kantong, dan utk servisnya utk resto 24jam oke sih walaupun agak lama saat pembayaran di awal.

Saran saya kalau kesini, mending datang ramai2 semobil atau ga bawa mobil krn tempat parkirnya sedikit. Dan juga saat mau bayar lebih baik kita langsung ke kasirnya karena kasirnya agak lama. Bon saya ga diproses hingga 1/2 jaman, stlh disamperin ke kasir baru dihitungin.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Wing Heng
Foto Makanan di Wing Heng
Foto Makanan di Wing Heng
Foto Makanan di Wing Heng

Menu yang dipesan: Siomai Babi, bakpao bakar crispy, kuah mie babi, Bakpao Telur Asin, Hakau Udang, Lumpia steam, Ceker Ayam, kue lobak steam

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Wing Heng

(China)

Jl. Danau Sunter Utara Blok D1 No. 12 - 13, Sunter, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.4
Suasana:3.6
Harga:4.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Elvira Sutanto

Alfa 2018

985 Review

427 Makasih