Review Pelanggan untuk Salapan Noodle

Bakmi yamin

oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 20 Maret 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

3.6
Foto Interior di Salapan Noodle
Foto Makanan di Salapan Noodle

Salapan bakmi ini berlokasi di cipete raya, persis sebelah kopi tenong, nah tempatnya agak masuk ke dalam, karena bagian depannya disediakan untuk parkiran jadi bisa lebih mudah. Bangunannya seperti rumah joglo gitu, bagus deh, dalamnya minimalis modern, cozy dan cukup spacious juga tempatnya. Salapan ini punyanya artis Sarah Sechan loh, kebetulan kemarin pas aku ksana ada dia juga hehe. Disini sistem ordernya kita pesan, bayar dulu baru nanti pesanannya diantar ke meja kita.

Menu yang ditawarkan disini indonesian food dengan specialitynya bakmi, selain bakmi ada juga beberapa menu nasi, siomay, cendol, alpukat kerok, bakso dan lainnya. Aku dan keluarga pesan beberapa menu diantaranya adalah :
- mie mamah cerewet (68.5k) : mie ayam jamur dengan beberapa toping ada bakso goreng, pangsit goreng, dan sambal taichan. Jadi tipikal mienya ini mie bandung yamin, bisa pilih mau manis atau asin. Kita pilih yang asin, lumayan enak dan gurih juga, mienya agak tebel dan topingnya juga ok. Untuk aneka sambel sudah disediakan di satu spot jadi tinggal ambil sendiri.

- siomay bandung (50k) : seporsi isi 3 siomay dan 2 tahu, ukuran siomaynya cukup besar, rasa siomaynya lumayan enak tapi tahunya agak sepet. Bumbu kacangnya enak, manis dan cukup legit.

- es cendol (25k) : es cendolnya ini enak banget menurut aku, santan dan gula merahnya enak, tekstur cendolnya seperti cendol bandung elisabet. Must try!!

Overall boleh juga nih dicoba buat yang suka bakmi yamin, walaupun harganya agak pricey tapi sesuai dengan tempatnya yang bagus dan nyaman.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Salapan Noodle
Foto Makanan di Salapan Noodle
Foto Makanan di Salapan Noodle
Foto Makanan di Salapan Noodle
Foto Interior di Salapan Noodle

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Salapan Noodle

(Indonesia)

Jl. Cipete Raya No. 18 - 19, Fatmawati, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.7
Suasana:4.1
Harga:2.9
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4304 Review

2288 Makasih