Review Pelanggan untuk Dairy Queen

Buy 1 get 2 Blizzard

oleh Gracy , 06 Februari 2020 (4 tahun yang lalu)

4.4
Foto Makanan di Dairy Queen
Foto Makanan di Dairy Queen

Memang outlet ini banyak sekali di mall-mall. Kali ini aku makannya di mall kelapa gading mall. Lagi ada diskon kalo bayar pakai BCA buy 1 get 2 jadi lumayan lahh lebih murah.

Menurutku untuk tempatnya lebih bagus sihh dari pada outlet yang lain. Yang paling populer untuk Blizzard yaitu Oreo Cookie Jar. Aku pengen pesen yang lain jadinya aku cobain yang Caramel Canonball Blizzard plus kitkat. Udah ada kitkat yang crunchy ditambah lagi dia ada sedikit crunchy yang sudah dicampur didalam es krim nya. Harganya Rp 48,000.

Yang kedua aku pesen Hazelnut Choco. Es krim nya seperti biasa sangat enak dan tidak begitu manis. Karena buy 1 get 2 jadi yang ini tidak bayar. Menurutku untuk package nya terlalu lemah untuk es krimnya.

Kalo aku beli ini lagi mungkin aku akan beli yang Caramel Canonball blizzard. Ini bisa banget dimakan semua orang terutama anak-anak dan orang-orang yang suka manis.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Dairy Queen
Foto Makanan di Dairy Queen
Foto Makanan di Dairy Queen

Menu yang dipesan: Caramel Canonball Blizzard, Hazelnut Choco

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Dairy Queen

(Es Krim)

Mal Kelapa Gading 3, Lantai 3, Food Temptation
Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.3
Suasana:3.3
Harga:3.9
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Gracy

17 Review

12 Makasih