Review Pelanggan untuk Bakso Belitung

Enak ♥️

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 30 Maret 2024 (2 bulan yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Bakso Belitung
Foto Makanan di Bakso Belitung

Kedai yang satu ini udah lama buka di Bandengan. Dulu saya lumayan sering makan bareng ortu. Selain menjual bakso, mereka menjual aneka masakan, mulai dari capcay, songsui, dsb.

Tempatnya kecil namun ber-AC dan cukup bersih. Waktu penyajian cukup cepat.

Saya mencoba :

1. Bakmi Babi (Rp. 35.000)

Bakmi babinya enak. Ini tipikal bakmi khas Belitung yang pakai babi kecap cincang dan taoge.

Bakminya kenyal dan porsinya cukup besar. Rasanya cenderung gurih dan nggak super berminyak.

Daging babinya sama sekali nggak berbau. Rasanya manis gurih.

2. Bakso Tahu Mix (Rp. 50.000)

Seporsi beneran besar dan bisa buat sharing berdua. Isinya ada 3 bakso ikan, 2 cakien, 1 otak-otak ikan & 1 tahu.

Bakso ikannya home made dan segar. Teksturnya 'garing' dan komposisinya nggak kebanyakan tepung. Selain itu ikannya wangi.

Cakiennya juga nggak.kalah enak. Gorengnya lumayan renyah dan dimakan pakai kuah jadi pas, nggak keasinan.

Adonan sejenis otak-otaknya mirip adonan bakso ikan.

Buat kuahnya juga beneran enak. Kuahnya gurih dan ada potongan bawang putih yang menambah rasa dan aroma.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Bakso Belitung
Foto Makanan di Bakso Belitung
Foto Makanan di Bakso Belitung
Foto Makanan di Bakso Belitung

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bakso Belitung

(Indonesia)

Jl. Terusan Bandengan Utara No. 14E, Bandengan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.6
Harga:3.9
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3144 Review

1578 Makasih