Review Pelanggan untuk CROCO by Monsieur Spoon

Porsinya Mungil

oleh Novita Purnamasari, 26 April 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon

Steam Minched Chicken

Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon

Bakar Rendang Sapi

Posisinya di ex-Mokka Coffee Cabana di Ruhai Lobby, sebrang banget Starbuck. Tempatnya sendiri ada indoor dan semi outdoor area, interiornya bertema classic dengan dominasi warna hijau yang classy. Menunya lumayan lengkap, dari citarasa lokal sampai artisan bakery juga banyak pilihan.

Nyoba sentuhan lokal mereka yang Nasi Bakar Rendang Sapi (49K), jujur untuk tempatnya yang fancy platingnya terbilang biasa aja si, plate-nya pun ukuran kecil jadi kurang cocok aja sama daunnya yang lebar, tapi untuk rasa sendiri maknyus flavoured rice dan aroma smokey-nya berasa banget, rendang sapinya g alot, sambalnya walaupun g pedas untuk seleraku tapi citarasanya bikin nagih.

Steam Minched Chicken (49K) pakai butter rice yang pas, ada pakcoy muda dan telur setengah matang yang soft yolk banget, sayang di porsi daging cincangnya aja si yang mungil dan dikit banget, jadi kaya topping bukan main dish-nya.

Dari croissandwich nyoba yang Creamy Chicken Mayo (63K), tekstur croissant-nya renyak dan flaky pas, isiannya ada chicken, mayo, red onion, lettuce dan cheddar cheese, creamy-nya berasa, chickennya juga empuk dan crunchy.

Dessert pilih Mille Feuille Chococlate (39K) yang tampilannya cantik dan memanjakan mata, lapisan pastry-nya tipis tapi renyah banget, creme chocolate-nya juga creamy dan melted. Pun sama Strawberry Tartlet (39K) dengan topping buah strawberry yang menambah warna, citarasanya lebih seger dengan manis asam buahnya, teksturnya juga crunchy pas, kurang pastry cream di tart shell-nya aja si, tapi overall worth to try.

Minuman Coco Tropical (41K)-nya must try banget, coconut shake dengan perpaduan coconut fruit dan pineapple, rasanya fresh, nanasnya juga nanas muda jadi manis asemnya lebih dominan dan seger banget. Rasa Ice Cafe Mocha (45K)-nya juga balance pas. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Eksterior di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Makanan di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Interior di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Interior di CROCO by Monsieur Spoon
Foto Interior di CROCO by Monsieur Spoon

Menu yang dipesan: Steam Minched Chicken, Bakar Rendang Sapi, Creamy Chicken Mayo, Mille Feuille Chococlate, Strawberry Tartlet, Coco Tropical, Ice Cafe Mocha, Free Tumbler

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

CROCO by Monsieur Spoon

(Kafe)

23 Paskal Shopping Center, Lantai 1
Jl. Pasir Kaliki No. 25 - 27, Pasir Kaliki, Bandung


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.3
Suasana:4.6
Harga:3.7
Pelayanan:4.6
Kebersihan:4.6

Reviewer:

Foto Profil Novita Purnamasari

Alfa 2022

1003 Review

1510 Makasih